Cuti Bersama ASN 2024 | Kepres No. 7 Tahun 2024

Cuti bersama ASN 2024 – Sebelumnya melalui SKB 3 Menteri nomor 855, 3, dan 4 tahun 2023 pemerintah telah menetapkan libur dan cuti bersama tahun 2024. Untuk SKB 3 menteri tentang libur dan cuti bersama tahun 2024 dapat anda download di sini.

Selanjutnya berdasarkan SKB tentang libur dan cuti bersama 2024 tersebut, farazinux.com telah membagikan desain resmi kalender 2024 lengkap dengan hari libur dan cuti bersama. Berbagai desain dan motif kalender 2024 dapat anda unduh gratis di sini.

Selanjutnya, khusus ASN (Aparatur Sipil Negara) melalui Keputusan Presiden Nomor 7 Tahun 2024 diberikan hak cuti bersama sebagai berikut.

Tanggal Cuti Bersama 2024

Melalui Kepres Nomor 7 tahun 2024 pemerintah menetapkan cuti bersama pegawai aparatur sipil negara tahun 2024 yaitu pada:

  • tanggal 9 Februari 2024 (Jum’at) sebagai cuti bersama Tahun Baru Imlek 2575 Kongzili;
  • tanggal 12 Maret 2024 (Selasa) sebagai cuti bersama Hari Suci Nyepi Tahun Baru Saka 1946;
  • tanggal 8, 9, 12, dan 15 April 2024 (Senin, Selasa, Jum’at, dan Senin) sebagai cuti bersama Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriyah;
  • tanggal 10 Mei 2024 (Jum’at) sebagai cuti bersama Kenaikan Isa Almasih;
  • tanggal 24 Mei 2024 (Jum’at) sebagai cuti bersama Hari Raya Waisak;
  • tanggal 18 Juni 2024 (Selasa) sebagai cuti bersama Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah; dan
  • tanggal 26 Desember 2024 (Kamis) sebagai cuti bersama Hari Raya Natal.

Aturan Cuti Bersama ASN 2024

Dalam Kepres nomor 7 tahun 2024 tentang cuti bersama pegawai aparatur sipil negara (ASN) disebutkan beberapa aturan cuti bersama. Adapun aturan cuti bersama 2024 tersebut adalah sebagai berikut:

Cuti bersama sebagaimana dimaksud pada diktum Kesatu Kepres no. 7 tahun 2024 tidak mengurangi hak cuti tahunan Pegawai Aparatur Sipil Negara.

Pegawai Aparatur Sipil Negara yang karena jabatannya tidak diberikan hak atas cuti bersama, hak cuti tahunannya ditambah sesuai dengan jumlah cuti bersama yang tidak diberikan.

Download Kepres Nomor 7 Tahun 2024

Anda dapat mengunduh salinan keputusan Presiden nomor 7 tahun 2024 tertanggal 9 Januari 2024 dalam bentuk file PDF. Silahkan klik di sini untuk mengunduh file salinan Kepres no 7 tahun 2024 tentang cuti bersama Aparatur Sipil Negara.

Artikel Sejenis

sepi ing pamrih, rame ing gawe

Menu