Desain amplop lebaran kali ini formatnya PSD. Sehingga anda dapat mengolahnya dengan aplikasi Adobe PhotoShop. Sebelumnya juga ada desain amplop lebaran berformat CDR yang bisa diunduh di sini.
Agar ied mubarook maka amplop lebaran akan membuat lebih meriah. Kemeriahan ied mubarak tahun ini lebih meriah karena pandemi sudah mulai mereda.
Sedangkan bangi pengguna Adobe PhotoShop, akan lebih mudah bila format yang diolah adalah PSD. Beberapa contoh desain amplopnya seperti berikut ini.
Dengan desain mirip dengan teh kotak, anak-anak pasti suka. Selain lucu juga termasuk unik dan menarik. Untuk mengunduhnya silahkan click pada tombol dibawah ini.
Amplop lebaran dengan desain teh kotak itu sangat menarik bukan? Perpaduan warna yang apik, sudah barangtentu akan membuat hati senang, ditambah lagi isiannya yang sudah pasti bikin bahagia.
Indomie, siapa yang ndak kenal? Mie terlaris di Indonesia, bahkan menjadi makanan pokok penduduk Nigeria. Dijadikan amplop yang unik ketika lebaran idul fitri tiba.
Mantabs sekali, anak-anak bocil pasti suka dengan desain indomie ini.
Semua orang pasti mengenal kue lebaran ini. Kong Guan memang sangat identik dengan lebaran. Bahkan meme lebaran sering dengan gambar kaleng Kong Guan yang berisi rengginang.
Tahu kan rengginang? Jajanan khas nusantara yang terbuat dari nasi ketan yang dicetak melingkar, dijemur sampai kering dan digoreng dengan minyak super panas.
Walaupun menurutku rengginang adalah jajanan yang rasanya tak kalah dengan Kong Guan. Eh, sampai lupa link downloadnya di mana.
Kong Guan memang kue paling legendaris selama lebaran. Hari raya lebaran Idul Fitri memang belum lengkap rasanya tanpa Kong Guan. Apalagi ditambah dengan amplop Kong Guan, pasti lebih indah.
Rokok terkenal punya merk MarlBoro, tapi kita punya amplop Maafin Bro. Wah sangat elegan dan keren nich desainnya.
Itulah desain-desain menarik amplop untuk lebaran idul fitri. Mari meriahkan idul fitri dengan berbagi. Berbagi kebahagiaan dengan amplop terkini. Pastikan bocil-bocil lebih bahagia.