Materi SKTT Kemenag 2023 – Salah satu materi seleksi PPPK pada Kementerian Agama RI tahun 2023 ini adalah adanya seleksi kompetensi tambahan berupa soal-soal moderasi beragama. Adapun kisi-kisi soal SKTT ada di bawah ini.
Pelajari baik-baik materi SKTT seleksi PPPK Kemenag 2023. Adapun materi soal terdiri dari soal tentang komitmen kebangsaan, toleransi, anti kekerasan dan penerimaan terhadap tradisi.
Adapun lebih jelasnya tentang materi dan kisi-kisi SKTT 2023 tersebut adalah sebagai berikut:
Penerimaan terhadap prinsip-prinsip berbangsa yang tertuang dalam konstitusi UUD 1945 dan regulasi di bawahnya.
Menghormati perbedaan dan memberi ruang orang lain untuk keyakinan, mengekspresikan keyakinannya, dan menyampaikan pendapat. Menghargai kesetaraan dan sedia bekerjasama.
Toleransi terdiri dari toleransi sesama umat seagama, toleransi antar umat beragama dan toleransi umat beragama dengan pemerintah. Pelajarilah baik-baik dan resapi dalam hati perihal toleransi kita terhadap umat beragama di Indonesia yang sangat beragam.
Menolak tindakan seseorang atau kelompok tertentu yang menggunakan cara-cara kekerasan, baik secara fisik maupun verbal, dalam mengusung perubahan yang diinginkan.
Akhir-akhir ini muncul kembali banyaknya kekerasan di Indonesia. Soal yang akan muncul berkaitan dengan prinsip dan aktivitas kita terhadap kekerasan yang marak terjadi.
Ramah dalam penerimaan tradisi dan budaya lokal dalam perilaku keagamaannya, sejauh tidak bertentangan dengan pokok ajaran agama.
Trandisi di Indonesia sangatlah beragam. Keberagaman adat istiadat, budaya dan tradisi di Indonesia merupakan keberagaman yang harus kita lestarikan. OIeh sebab itu ASN harus selalu memahami dan meresapi keberagaman tersebut.
Sebelumnya farazinux.com telah membagikan latihan soal-soal SKTT Kemenag tentang moderasi beragama. Silahkan klik di sini untuk berlatih dan memahami soal tentang moderasi beragama.
Tentang moderasi beragama sudah pernah kita bahas beserta dengan soal latihan. Anda dapat klik di sini untuk membaca soal-soal terkait moderasi beragama.