Doa Bulan Rajab: Arab, Latin dan Artinya

Doa bulan Rajab – Doa adalah kekuatan terbesar manusia untuk memohon pertolongan kepada Tuhannya. Karena dengan doa, manusia berharap mendapatkan pertolongan dari Allah SWT, Tuhan Yang Maha Kuasa. Apalagi di bulan-bulan yang diutamakan, seperti bulan Rajab ini.

Bulan Rajab merupakan salah satu bulan dari 4 bulan yang memiliki keutamaan. Penjelasan mengenai keutamaan bulan Rajab dapat anda baca selengkapnya di sini.

Berikut ini adalah tuntunan doa yang senantiasa kita lantunkan di bulan Rajab. Doa kami tulis dalam tulisan Arab, latin dan artinya agar anda lebih dapat memahami doa yang dipanjatkan setiap memasuki bulan Rajab.

Bacaan Doa di Bulan Rajab

Ketika memasuki bulan Rajab, Rasulullah SAW sudah mencontohkan untuk senantiasa membaca doa berikut ini.

اللَّهُمَّ بَارِكْ لَنَا فِيْ رَجَبَ وَشَعْبَانَ وَبَلِّغْنَا رَمَضَانَ

Allâhumma bârik lanâ fî rajaba wasya‘bâna waballighnâ ramadlânâ “

Artinya : Duhai Allah, berkahilah kami pada bulan Rajab dan bulan Sya’ban dan pertemukanlah kami dengan bulan Ramadlan.” (Lihat Muhyiddin Abi Zakariya Yahya bin Syaraf An-Nawawi, Al-Adzkâr, Penerbit Darul Hadits, Kairo, Mesir).

Karya Syaikh Abdul Qadir al-Jilani

Sulthonul Auliya’ Syaikh Abdul Qadir al-Jilani menuliskan doa ma’tsurat yang beliau tulis dalam karyanya Al-Ghun-yah. Marilah kita juga senantiasa mengamalkan apa yang telah Sulthonul Auliya’ Syaikh Abdul Qadir al-Jilani wariskan kepada ummat Islam.

Doa ini juga dikutip ulang oleh Habib Muhammad Amin bin Abu Bakar bin Salim dalam kitab Mâ Yuthlab fî Rajab, serta Syekh Muhammad bin Abdullah bin Hasan al-Halabi dalam bukunya Nûrul Anwâr wa Kanzul Abrâr:

  إِلٰهِيْ تَعَرَّضَ لَكَ فِيْ هٰذِهِ اللَّيْلَةِ الْمُتَعَرِّضُوْنَ وَقَصَدَكَ فِيْهِ الْقَاصِدُوْنَ وَأَمَّلَ فَضْلَكَ وَمَعْرُوْفَكَ الطَّالِبُوْنَ، وَلَكَ فِيْ هٰذِهِ اللَّيْلَةِ نَفَحَاتٌ وَجَوَائِزُ وَعَطَايَا وَمَوَاهِبُ، تَمُنُّ بِهَا عَلَى مَنْ تَشَاءُ مِنْ عِبَادِكَ، وَتَمْنَعُهَا مِمَّنْ لَمْ تَسْبِقْ لَهُ الْعِنَايَةُ مِنْكَ وَهَا أَنَا عَبْدُكَ الْفَقِيْرُ إِلَيْكَ، اَلْمُؤَمِّلُ فَضْلَكَ وَمَعْرُوْفَكَ، فَإِنْ كُنْتَ يَامَوْلَايَ تَفَضَّلْتَ فِيْ هٰذِهِ اللَّيْلَةِ عَلَى أَحَدٍ مِنْ خَلْقِكَ وَجُدْتَ عَلَيْهِ بِعَائِدَةٍ مِنْ عَطْفِكَ، فَصَلِّ عَلَى مُحَمَّدٍ وَاٰلِهِ، وَجُدْ عَلَيَّ بِطَوْلِكَ وَمَعْرُوْفِكَ يَا رَبَّ الْعَــالَمِيْنَ 

Artinya: Ya Tuhanku, pada malam ini orang-orang yang berpaling (dari rahmat-Mu) telah berpaling, orang-orang yang mempunyai tujuan telah datang (pada-Mu), dan para pencari telah mengharap anugerah dan kebaikan-Mu. Pada malam ini, Engkau mempunyai tiupan rahmat, piagam-piagam penghargaan, aneka macam pemberian  dan  anugerah. Engkau berikan semua itu terhadap hamba-hamba-Mu yang Engkau kehendaki. Dan Engkau tidak memberikannya terhadap orang yang tidak memperoleh pertolongan dari-Mu. Inilah aku, hamba-Mu yang sangat berharap pada-Mu, berharap anugerah dan kebaikan-Mu. Apabila Engkau, wahai Tuan kami, telah mengemukakan anugerah-Mu di malam ini terhadap seseorang dari makhluk-Mu, dan Engkau berikan kebaikan padanya dengan berbagai sambungan kelembutan-Mu, maka anugerahkan rahmat atas Nabi Muhammad shalallahu aliahi wasallam beserta keluarganya. Berikanlah atasku dengan kekayaan dan kebaikan-Mu. Wahai Tuhan seru sekalian alam. (Syekh Abdul Qadir bin Shalih al-Jilani, Al-Ghun-yah, Dārul Kutub al-Ilmiyyah, Beirut, 1997, juz 1, halaman: 328).

Kesimpulan

Demikianlah doa bulan Rajab dalam tulisan Arab, latin dan terjemahnya. Semoga kita senantiasa mendapatkan keberkahan bulan Rajab dan Allah SWT berikan kita kesempatan berjumpa dengan bulan Ramadhan. Selalu ikuti farazinux.com dan anekailmu.my.id untuk mendapatkan informasi terbaru tentang berbagaihal.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Artikel Sejenis