macOS Terbaru Sonoma | Link Download

macOS Terbaru Sonoma – Apple telah resmi mengeluarkan OS (Operating System) terbaru dengan codename SONOMA. Tepatnya pada tanggal 26 September 2023 macOS Sonoma ini secara resmi dikeluarkan oleh Apple inc.

Sonoma memberikan kesan yang lebih modern daripada pendahulunya, yaitu macOS Ventura. Farazinux.com sebelumnya telah membahas mengenai macOS ventura, silahkan klik di sini untuk lebih detail mengenai macOS Ventura.

Fitur dan Update macOS Sonoma

Fitur terbaru dan perbaikan performa pada macOS Sonoma cukup memanjakan penggunanya. Berikut ini adalah beberapa fitur terbaru dan menarik pada macOS Sonoma.

1. Widget di Desktop

Widget selain memberikan kesan yang modern dan interaktif, juga mempercepat dan mempermudah pengguna. Ditambahkannya widget pada desktop juga sangat memudahkan interaksi penggunanya.

Dengan widget pada desktop, pengguna akan lebnih cepat mengakses kebutuhan tanpa harus membuka aplikasinya. Sebagai contoh widget kalender dan jam dinding yang dapat ditaruh di desktop. Tentu akan memberikan kesan yang modern, elegan dan indah. Selain itu, cukup mudah untuk melihat kalender (tanggalan) tanpa harus membuka aplikasi Calendar.

2. Game Mode

Melirik sejarah Apple yang dulunya membuat komputer yang lebih mengutamakan untuk game. Kemudian berubah konsentrasi Apple Machintosh lebih berfokus untuk produktifitas.

Sehingga Microsoft yang merupakan rival terkuat dalam bidang teknologi Operating System mengambil kesempatan dengan OS nya yang lebih handal dalam performa permainan atau game.

Bertahun-tahun Apple macOS lebih berfokus pada produktifitas seperti desain grafis, dan video editing. Namun, karena saat ini rasanya tak menyenangkan user kalau komputer kurang greget untuk digunakan sebagai alat bermain game.

Oleh karena itu, Apple kembali mulai berinisiatif untuk meningkatkan performa perangkat maupun sistem operasinya (macOS) agar dapat lebih efektif dan efisien digunakan untuk gaming. Sehigga, salah satu terobosan terbaru dan terbaik di macOS Sonoma ini adalah adanya game mode.

Pada mode game macOS Sonoma akan memprioritaskan sumber daya sistem untuk game yang sedang berjalan. Sehingga dapat memberikan berforma dan pengalaman bermain game yang lebih lancar dan lebih responsif.

3. Video Converence yang Lebih Baik

Saat ini video converense sudah menjadi kebutuhan yang harus dipenuhi. Telponan secara tatap muka sudah tidak lagi milik film fiksi seperti di tahun 1990an. Video call sudah tidak lagi hanya milik ksatria power ranger di film, namun sudah menjadi kebiasaan masyarakat dunia saat ini.

Tak ingin ketinggalan dari segi kualitas, Apple juga mengutamakan sisi video konferensi melalui update di macOS Sonoma. Kualitas gambar dan suara meningkat menjadi sangat baik di macOS Sonoma ini. Dukungan peningkatan kualitas audio pada macOS Sonoma ini juga untuk spatial audio.

4. Peningkatan Performa dan Keamanan

Sudah tidak diragukan lagi, bahwa macOS adalah sistem operasi yang sangat mengutamakan sekuritas atau keamanan bagi penggunanya. Apalagi di versi OS nya yang terbaru ini, Apple meningkatkan OS ini dari segi keamanan dari serangan malware dan bug.

Produk Apple yang Resmi Dapat Update macOS Sonoma

Berikut ini adalah daftar produk Apple (Mac) yang secara resmi didukung oleh macOS Sonoma :

  • MacBook Air (2018 atau lebih baru)
  • MacBook Pro (2017 atau lebih baru)
  • Mac mini (2018 atau lebih baru)
  • iMac (2017 atau lebih baru)
  • iMac Pro (2017)
  • Mac Pro (2019)

Adapun untuk produl Apple yang belum disupport juga dapat diinstal dengan macOS Sonoma dengan cara yang lain. Lebih lengkap mengenai cara install macOS Sonoma di perangkat Apple yang sudah tidak disupport resmi akan kami bahas di artikel lain. Atau silahkan klik di sini untuk melihat update terbaru mengenai macOS Sonoma di perangkat yang tidak lagi didukung resmi.

Apabila anda tidak mendapatkan update terbaru macOS Sonoma pada perangkat anda, silahkan klik tombol download di bawah ini untuk mendapatkan update terbaru macOS Sonoma.

Demikianlah pembahasan kita mengenai macOS Sonoma. Sistem Operasi yang sangat mengutamakan keamanan dan keindahan tampilan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Artikel Sejenis

sepi ing pamrih, rame ing gawe

Menu